BERITA TERKINIHEADLINEHUKUMPAMEKASAN

Benda Diduga Bom Akhirnya Diledakkan

image
Benda diduga Bom diledakkan

Pamekasan, maduracorner.id – Benda diduga bom yang ditemukan di lapas kelas II Pamekasan dimusnahkan oleh tim penjinak bom Satbrimon Subden 3 Det A Polda Jatim.

Setelah dimusnakan dengan cara ditembak sebanyak 3 kali petugas langsung membongkar benda berbentuk kotak yang dibungkus dengan plastik warna merah tersebut.

“Ternyata di dalam berisi sampah bunga mangga, tapi indikasi menakut-nakuti ada karena ada rangkaian mp3 dan baterai,” kata Kasatbrimob Subden 3 Det A, AKP. Musihram.

Benda tersebut selanjutnya akan diserahkan ke Kapolres Pamekasan, AKBP. Sugeng Muntaha agar diselediki lebih lanjut oleh Satreskrim Polres Pamekasaan.
                                
Penulis : Fatahillah Kamali.            Editor : Altsaqiib

Related posts

Rawan Diselewengkan, Pendistribusian Raskin Dikawal TNI

maduracorner.id

Ratusan Boks Naskah Soal UN SD Belum Di Distribusikan

maduracorner.id

PKPI Minta KPU Tetap Netral

maduracorner.id