BANGKALANBERITA TERKINIHEADLINEPEMERINTAHAN

BPBD Bangkalan Imbau Warga Waspadai Cuaca Buruk

Kepala BPBD Bangkalan, Rizal Moris. (FOTO: Riyan Mahesa)

BANGKALAN, maduracorner.id-Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bangkalan mengimbau kepada masyarakat setempat untuk mewaspadai cuaca buruk. Sebab, potensi hujan lebat dipredikai terjadi di beberapa wilayah dan tersebar secara merata.

“BMKG memprediksi cuaca ekstrem akan berlangsung sampai 30 Juni 2018, lebih lama dibandingkan dengan prediksi sebelumnya yakni sampai 26 Juni 2018,” jelas Kepala BPBD Bangkalan, Rizal Moris, Senin (25/6/2018).

Menurutnya, kondisi ini disebabkan terbentuknya aliran masa udara basah yang dibawa sirkulasi siklon di pantai. Hal itu, berakibat pada pembentukan awan hujan menjadi mudah. Tentunya, sangat berpotensi terjadi angin kencang, badai petir, hujan lebat dan gelombang tinggi yang bervariasi.

“Kami imbau kepada seluruh masyarakat Bangkalan agar selalu waspada, terutama para nelayan,” pesan Rizal.

Dalam kondisi cuaca yang ekstrem sambung Rizal, lalu lintas di laut sangat riskan terhadap terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan. Oleh sebab itu, masyarakat harus waspada jika melakukan aktifitas di dekat pantai atau perairan.

“Kami tidak bisa melarang, namun peringatan dari kami perlu diperhatikan,” tandasnya. (*)

Penulis : Riyan Mahesa

Editor : Ahmad

Related posts

Anggaran Rp 4,9 Miliar Tak Terealisasi Dinkes Kelimpungan

maduracorner.id

Ditinggal Tidur, Rumah Samlawi Terbakar

maduracorner.id

Pemprov Jatim Gelontorkan 60 Miliar untuk Pembangunan Pelabuhan di Sumenep

maduracorner.id