
LAMONGAN, MADURACORNER. COM- Madura United berhasil meraih 1 poin dalam laga tandang melawan Persela Lamongan, Senin (23/7/2018). Pertandingan yang berlangsung di Stadion Surajaya tersebut, berakhir dengan skor 1-1.
Pada babak pertama, Madura United dikejutkan dengan gol tuan rumah di menit ke-11. Mohammad Fahmi Al-Ayyub menyundul bola ke arah gawang Satria Tama dan berbuah gol setelah menerima umpan matang hasil dari sepak pojok.
Tertinggal 0-1 membuat tim asuhan Gomes de Olievera meningkatkan serangan ke lini pertahanan Persela Lamongan. Tempo pertandingan cukup cepat saat kedua kubu sama-sama lebih sering lakukan umpan-umpan silang jarak jauh.
Serangan demi serangan dari Madura United membuahkan hasil ketika pertandingan memasuki menit ke-24. Tendangan Zah Rahan Krangar tidak mampu dihalau kiper Persela Lamongan dan bersarang di jala gawang. Skorpun berubah 1-1.
Memasuki babak kedua, masing-masing kesebelasan begitu ngotot menambah gol. Terlebih, Persela Lamongan yang ingin meraih tiga poin di kandang. Namun, hingga berakhirnya pertandingan kedudukan tetap imbang 1-1.(*)
Penulis: Riyan Mahesa
Editor: Ahmad